24 C
Medan
Kamis, 12 September 2024

PLN Jamin Tak Ada Lagi Pemadaman Listrik Karena Defisit Daya

Menarik untuk dibaca

Redaksi
Redaksihttps://www.akses.co/
Redaktur berita di https://www.akses.co
- Advertisement -[the_ad_placement id="artikel-bawah-judul-diatas-teks"]

akses.co – Manejer PT PLN area Medan, Agus Tri Susanto menegaskan tidak ada lagi pemadaman listrik di Kota Medan dan sekitarnya karena defisit daya listrik. Soalnya, sampai saat ini PLN Area Medan telah memiliki daya yang cukup dan bahkan berlebih.

Hal itu diungkapkan Agus Tri Susanto saat menggelar konferensi pers di kantor PLN Area Medan, Jalan Listrik, Medan, Kamis (7/09/2017).

“Jadi, yang dikatakan oleh pejabat pemerintah daerah itu sudah benar, bahwa sudah tidak ada lagi pemadaman listrik karena defisit daya. Karena daya listrik di area Medan yang meliputi 9 rayon sudah lebih. Cadangan dayanya sampai 265 Mega Watt,” jelasnya.

Agus menambahkan namun bukan berarti PLN tidak akan lagi memadamkan listrik. Pemadaman listrik tetap ada, namun bukan lagi dikarenakan defisit daya listrik.

Agus menjelaskan hanya ada dua jenis pemadaman yang dilakukan PLN yakni pemadaman berencana dan pemadaman tidak terencana.

“Pemadaman berencana dilakukan untuk melakukan maintenance atau perawatan. Seperti perawatan trafo. Trafo sama seperti sepeda motor dan mobil yang harus diservis berkala,” jelasnya.

Untuk meminimalisir kekurangnyamanan pelanggan, PLN akan memberitahukan minimal satu hari sebelumnya kepada masyarakat kawasan yang akan dipadamkan listriknya melalui media massa.

Sedangkan pemadaman tidak terencana adalah pemadaman yang dilakukan yang disebabkan oleh kondisi alam, seperti hujan yang disertai angin kencang.

“Demi menjaga keselamatan masyarakat, kami harus memadamkan listrik bila terjadi hujan yang disertai angin kencang, atau ada pohon tumbang dan lainnya,” ujarnya didampingi para pejabat PLN area Medan lainnya. (din)

- Advertisement -spot_img

Berita Selanjutnya

[gs-fb-comments]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -[the_ad_placement id="sidebar-1"]

Juga banyak dibaca