31.7 C
Medan
Senin, 29 April 2024

Rumah Ditinggal Saat Tahlilan Dibobol Maling, Pelaku Digrebeg Warga Bersembunyi di Rumah Rekannya

Menarik untuk dibaca

Redaksi
Redaksihttps://www.akses.co/
Redaktur berita di https://www.akses.co
- Advertisement -[the_ad_placement id="artikel-bawah-judul-diatas-teks"]

LABUHANBATU, aksesco.id – Sebuah rumah milik Maijul Alfan (30) warga Dusun VI Kampung Selamat Desa Telaga Suka Kecamatan Panai Tengah Kabupaten Labuhanbatu dibobol maling saat ditinggal pergi tahlilan, Rabu (17/05/2023)

Maijul menjelaskan bahwa, saat dibobol rumahnya dalam keadaan kosong, yang ditinggal pergi tahlilan di salah satu rumah kerabatnya yang sedang berduka.

Informasi yang dihimpun, bahwa pelaku pencurian ini An Azhar Alias Zahar (29) sebagai pelaku utama yang juga merupakan warga setempat. Alhasil si maling dengan leluasa melakukan Tindak Pidana pembobolan rumah untuk melakukan aksi pencuriannya.

Tak hanya sendirian, Zahar juga dibantu rekannya An Azwan Andrean (27) sebagai rekan yang menyembunyikan nya dikediamannya.

Mengetahui peristiwa ini warga setempat bersama Kepala Desa Telaga Suka dan pihak Kepolisian melakukan penggrebekan sekira pukul 23.00 Wib.

Alhasil, pelaku pencurian bersama rekan yang menyembunyikannya ini digeruduk warga bersama Kepala Desa dan pihak Kepolisian ditempat persembunyiannya di salah satu rumah yang tak jauh dari lokasi rumah yang di bobol.

Dari penggrebekan ini pelaku sempat diamuk warga, yang kemudian diamankan petugas kepolisian. Dari lokasi persembunyian pelaku ini ditemui barang bukti berupa 1 unit Handphone merk Vivo Y13, dan 2 buah tabung gas LPG 3 Kg.

“Saat kami grebek pertama kali yang punya rumah mengaku pelakunya tidak ada dirumah,” terang Fajli salah seorang warga.

Fajli yang juga saat itu ikut penggrebekan di tempat persembunyian pelaku menerangkan, bahwa saat masyarakat bersikeras untuk dilakukan pemeriksaan dan penggeledahan, didapati lah pelaku ini bersembunyi berada di salah satu ruangan yang ada didalam rumah tersebut.

Sementara itu, di sela penggrebekan, Kepala Desa Telaga Suka M. Ganti Harahap S.P saat dikonfirmasi mengatakan bahwa kasus ini bukanlah yang pertama kalinya terjadi di Desa yang ia pimpin itu.

Kemudian, warga bersama Kades M. Ganti menyerahkan kasus ini kepada pihak kepolisian dengan harapan, agar pelaku dihukum seadil-adilnya.

Kades menjelaskan, saat ini Pelaku telah diamankan di Polsek Kecamatan Panai Tengah. Warga berharap Kapolsek Kecamatan Panai Tengah agar serius menangani kasus ini.

“Jangan ada kata damai agar masyarakat lebih mencintai Instansi Kepolisian Republik Indonesia,” harapnya.

Usai penggrebekan, Maijul Alfan selaku korban membuat pengaduan berupa Laporan Polisi ke Pos Pelayanan Polsek Panai Tengah Polres Labuhanbatu dengan didampingi dua orang saksi sekira pukul 01.00 Wib. (team/firs)

- Advertisement -[the_ad_placement id="iklan-diabwah-artikel"]

Berita Selanjutnya

[gs-fb-comments]
- Advertisement -[the_ad_placement id="sidebar-1"]

Juga banyak dibaca