31.7 C
Medan
Jumat, 17 Mei 2024

Semarakkan Hari Yoga Internasional, Ratusan Peserta Ikut Latihan Yoga Bersama Konsulat India

Menarik untuk dibaca

Redaksi
Redaksihttps://www.akses.co/
Redaktur berita di https://www.akses.co
- Advertisement -[the_ad_placement id="artikel-bawah-judul-diatas-teks"]

MEDAN, akses.co – Konsulat Jenderal India di Medan melaksanakan perayaan Hari Yoga Internasional ke-5 di komplek konsulat, Minggu (23/6/2019). Ratusan peserta mengikuti latihan Yoga bersama Konsulat Jenderal India

Dalam kata sambutannya, Konsul Jenderal India di Medan, Raghu Gururaj menyatakan bahwa dalam Sidang Umum PBB di tahun 2014, Perdana Menteri India, Narendra Modi secara resmi mengusulkan 21 Juni menjadi Hari Yoga Internasional.

Usulan tersebut didukung oleh 177 negara yang juga menjadi sponsor bersama atas usulan Draft Resolusi tersebut. Untuk mengakui nilai universal yang terdapat di dalam Yoga maka tanggal 21 Juni dipilih menjadi Hari Yoga Internasional. Sejak saat itu, perayaan Hari Yoga Internasional dilaksanakan di seluruh dunia.

Gururaj lebih lanjut menyampaikan bahwa Yoga adalah latihan fisik, mental dan spiritual yang telah ada sejak zaman dahulu.

Latihan ini berasal dari India namun telah juga dilaksanakan dalam berbagai bentuk di seluruh dunia dan pupolaritasnya semakin berkembang. Berkembangnya popularitas Yoga telah menciptakan persaudaraan Yoga.

Banyak orang yang semakin percaya bahwa Yoga merupakan cara yang paling tepat untuk mendapatkan kesehatan fisik yang optimal.

Konsul Jenderal Raghu Gururaj menggarisbawahi fakta bahwa Hari Yoga Internasional adalah untuk semakin meningkatkan kesadaran masyarakat di seluruh dunia mengenai banyaknya manfaat dari berlatih Yoga.

Mariana dari Studio Yoga Kamalini memimpin pelaksanaan Protokol Yoga Umum didampingi para intruktur-instruktur lain. Kegiatan tersebut dihadiri oleh sekitar 350 orang peserta yang terdiri dari penggiat Yoga, instruktur dan murid dari Studio Yoga Kamalini, perwakilan negara-negara sahabat, institusi pendidikan, ormas dan warga keturunan India.

- Advertisement -[the_ad_placement id="iklan-diabwah-artikel"]

Berita Selanjutnya

[gs-fb-comments]

Berikan Komentar anda

- Advertisement -[the_ad_placement id="sidebar-1"]

Juga banyak dibaca