30.6 C
Medan
Jumat, 10 Mei 2024

Warga Keluhkan Banjir, Parlaungan Langsung Tinjau Lokasi

Menarik untuk dibaca

Redaksi
Redaksihttps://www.akses.co/
Redaktur berita di https://www.akses.co
- Advertisement -[the_ad_placement id="artikel-bawah-judul-diatas-teks"]

akses.co – Usai menerima keluhan sejumlah warga, Ketua Komisi D DPRD Kota Medan, Parlaungan Simangunsong langasung meninjau lokasi banjir di Jalan Pelajar Timur, Kelurahan Binjai, Kecamatan Medan Denai, Kamis (11/10/2018).

Untuk mencari solusi, mengatasi banjir itu, Parlaungan Simangunsong pun mengajak Kepala UPT IV PU Medan, Abidan untuk meninjau langsung ke lokasi.

Parlaungan mengungkapkan Pemerintah Kota (Pemko) Medan harus mencari solusi untuk mengantisipasi banjir kiriman.

“Perbaiki drainase dan buat jelas kemana pembuangan air yang ada di lokasi ini,” paparnya saat meninjau lokasi banjir itu.

Selain itu, Parlaungan juga meminta kepada warga mengumpulkan tandatangan yang diketahui lurah dan membuat surat keluhan mengenai banjir ke Walikota Medan dan tembusannya dikirimkan ke DPRD Kota Medan melalui Komisi D.

“Pokoknya warga meminta kepada Dinas PU dicarikan solusi agar banjir tidak lagi terjadi di wilayah ini. Kasihan masyarakat kalau terus kena banjir,” papar Politisi Partai Demokrat itu.

Kepala UPT IV PU Medan, Abidin mengungkapkan pihaknya akan mempelajari terlebih dahulu kondisi lokasi dan drainase yang ada sehingga bisa bertindak tepat.

“Kondisi wilayah ini rendah, sedangkan di kiri dan kanannya lebih tinggi, sehingga air menumpuk di Gang Mestika ini. Kami akan berusaha mencari solusi terbaik dalam waktu dekat ini,” ujarnya.

Warga Jalan Pelajar Timur, Juara Simanjuntak SH mengungkapkan akibat tidak adanya pembuangan aliran drainase menyebabkan kawasan Jalan Pelajar Timur, Gang Mestika itu banjir di saat hujan turun, walau sebentar.

“Rumah warga sekitar tergenang air hingga setinggi pinggang orang dewasa,” paparnya. (din)

- Advertisement -[the_ad_placement id="iklan-diabwah-artikel"]

Berita Selanjutnya

[gs-fb-comments]

Berikan Komentar anda

- Advertisement -[the_ad_placement id="sidebar-1"]

Juga banyak dibaca