31.7 C
Medan
Senin, 20 Mei 2024

Sabar Sitepu Minta Dinkes Tingkatkan Layanan Kesehatan

Menarik untuk dibaca

Redaksi
Redaksihttps://www.akses.co/
Redaktur berita di https://www.akses.co
- Advertisement -[the_ad_placement id="artikel-bawah-judul-diatas-teks"]

akses.co- Anggota DPRD Kota Medan, Sabar Syamsurya Sitepu meminta kepada Dinas Kesehatan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan. Tujuannya agar penyakit yang kerap dialami masyarakat bisa berkurang.

Hal itu diungkapkan politisi Golkar itu saat menggelar sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 4 Tahun 2012 tentang Sistem Kesehatan Masyarakat di Jalan Rawa Cangkuk III, Medan Denai, Minggu (16/12/2018).

“Kita minta pelayanan kesehatan masyarakat bisa ditingkatkan. Agar penyakit masyarakat bisa dikurangi,” ungkapnya saat sosialisasi Perda itu.

Peningkatan layanan kesehatan masyarakat itu sesuai dengan tujuan dibentuknya Perda tentang Sistem Kesehatan Masyarakat itu.

Hal itu sesuai dengan pasal 2 bab II Perda 4/2012 yang menyebutkan bahwa salah satu tujuan Perda itu untuk meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat yang adil, terjangkau, amand dan terbuka bagi masyarakat Kota Medan. Selain itu, untuk meningkatkan akses masyarakat mendapatkan pelayanan kesehatan itu.

“Atas dasar itu, Pemko Medan wajib menyelenggarakan layanan kesehatan untuk masyarakat. Tapi, fakta yang dijumpai di lapangan, masih ada saja masyarakat yang mengeluhkan layanan kesehatan itu,” ungkapnya.

Sabar Syamsurya Sitepu meminta kepada Dinas Kesehatan untuk lebih meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, khususnya masyarakat menengah kebawah. Mengingat, pelayanan kesehatan masyarakat untuk masyarakat menengah kebawah masih banyak dikeluhkan masyarakat, khususnya terkait layanan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan di rumah sakit.

“Sebenarnya, isi dari Perda ini sudah cukup baik. Namun implementasinya yang kurang maksimal. Untuk itu, saya minta kepada Dinas Kesehatan untuk benar-benar menerapkan isi dari Perda ini, agar layanan kesehatan masyarakat bisa terjamin,” pungkasnya. (din)

- Advertisement -[the_ad_placement id="iklan-diabwah-artikel"]

Berita Selanjutnya

[gs-fb-comments]

Berikan Komentar anda

- Advertisement -[the_ad_placement id="sidebar-1"]

Juga banyak dibaca